Hei! Siapa sih yang menyuruhmu harus tampil cantik? Kecantikan wajah di bawah mikroskop tak ubahnya sekedar sel-sel yang berjubel, monoton, dan akan mengganggu ketentraman rumah tangga orang. Sebab kau hanya gumpalan sel yang membentuk seperti keadaanmu sekarang. Atau sebaliknya, kau tak pernah tahu betapa rumitnya sel-sel tubuh itu ketika harus berkoordinasi dengan milyaran sel lain dalam tubuh. Maka kecantikanmu itu, yang bahkan tak terlihat oleh mikroskop, hanyalah subjektifitas mata yang terbatas.
Novel ABIOGENESIS karya Darsan, S.Pd.
pemenang Sayembara Penulisan Naskah Buku Bacaan Pusat Perbukuan DEPDIKNAS 2003
-------------------
this quote membuatku berpikir..
mahal-mahal perawatan yang ada hanya untuk mempercantik bagian kulit wajah, sedangkan milyaran sel dibawahnya harus bekerja keras mencerna bahan-bahan kimia yang bejibun itu.
aku pribadi hanya menggunakan krim pelembab yang ada di iklan tv. belum pernah nyoba semacam perawatan gitu. mahal sih.. mending buat masak atau beli buku, hihi.. ;p
hei teman, rawatlah kulitmu sealami mungkin, coba buat sendiri masker dari buah dan sayur. jangan biarkan milyaran sel mu bekerja terlalu keras.
:)
saya suka banget novel abiogensis.
ReplyDeletekalo di buat film pasti bagus banget.